Honda Ditaksir Rp 260 Miliar

Written By Unknown on 25 Juni 2013 | 00.26


TOKYO, KOMPAS.com - Gelandang serang tim nasional Jepang, Keisuke Honda, tertarik pindah ke salah satu klub besar pada musim panas ini. Pemain yang ditaksir 20 juta euro (sekitar Rp 260 miliar) ini sangat ingin meningkatkan level permainannya.

Saat ini, Honda masih terikat kontrak dengan klub Rusia, CSKA Moskwa. Tiga musim bersama CSKA Moskwa, Honda sukses mencetak 23 gol dalam 102 penampilan. Ketajaman pemain berusia 27 itu membuat beberapa klub Eropa tertarik, seperti AC Milan dan Lazio.

Namun, sampai saat ini belum ada tawaran resmi dari Milan maupun Lazio untuk memboyong Honda. Menurut Transfermarkt, harga pasaran Honda mencapai 20 juta euro.

"Aku tak tahu apa langkah selanjutnya yang akan aku buat. Tetapi, aku memiliki kesempatan bermain untuk klub besar. Pada Agustus nanti, aku akan tahu masa depanku," jelas Honda kepada Japan Times.

"Yang aku tahu saat ini, jika memutuskan pergi ke klub besar, maka aku akan menjadi pemain yang lebih baik. Bermain dengan beberapa pemain hebat jelas akan meninggatkan kemampuanku," tandasnya.



Anda sedang membaca artikel tentang

Honda Ditaksir Rp 260 Miliar

Dengan url

http://mateofgod.blogspot.com/2013/06/honda-ditaksir-rp-260-miliar.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Honda Ditaksir Rp 260 Miliar

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Honda Ditaksir Rp 260 Miliar

sebagai sumbernya

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger